TeknoLimit.Id – Mereka berstatus tim tamu saat menghadapi tim juru kunci, Gwangju AI Peppers Savings Bank pada laga yang digelar di Yeomju Gymnasium, Gwangju, Sabtu (16/3/2024).
Meski begitu, bukan laga yang mudah bagi Hyundai E&C Hillstate karena dipaksa berjuang habis-habisan hampir sepanjang laga.
Hasilnya misi merebut tiga poin penuh berhasil diamankan usai mereka menang lewat pertarungan sengit empat, dengan skor 3-1 (23-25, 25-15, 26-24, 25-19).
Jalannya Pertandingan
Tim tamu yang sedang memburu tiga poin agar otomatis lolos ke pertandingan final mengawali laga dengan cukup baik usai memimpin dengan skor 3-1.
Akan tetapi situasi cepat berubah saat AI Peppers yang dipimpin oleh Yaasmeen Bedart Ghani berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Situasi tersebut mulai merusak permainan Hyundai E&C Hillstate yang justru tampil tidak lepas dengan banyak melakukan kesalahan sendiri.
Praktis, mereka lebih sering mengandalkan legiun asing asal Kamerun, Laetitia Moma Bassoko untuk mendulang poin.
Akan tetapi serangan-serangan itu berhasil dibaca dengan baik oleh pertahanan AI Peppers.
Berstatus tim juru kunci bukan lagi tekanan bagi AI Peppers, mereka tampil solid untuk merebut kemenangan ketiga secara beruntun.
Sebelumnya, tim kuat Incheon Heungkuk Life Pink Spiders dan Daejeon JungKwanJang Red Sparks berhasil mereka kalahkan, masing-masing dengan skor 3-1.
Kembali ke jalannya pertandingan, AI Peppers mulai balik memimpin hingga selisih lima poin pada skor 23-18.
Hillstate sempat mengancam dengan memangkas jarak ketertinggalan menjadi 22-23. Namun spike keras menyilang Yaasmeen mengantarkan timnya mencetak set point menjadi 24-22.
AI Peppers sempat kehilangan satu poin lagi setelah servis eror yang dilakukan Lee Han-bi.
Meski begitu, poin terakhir AI Peppers diraih dengan meyakinkan usai monster blok Yaasmeen mematahkan spike keras dari Moma Bassoko.
Pertandingan berubah 180 derajat pada set kedua hingga set ketiga, Hillstate hampir mendominasi sepanjang laga.
Set ketiga berakhir lebih dramatis karena AI Peppers yang selalu tertinggal berhasil memaksa deuce pada poin 24-24 berkat dua kesalahan beruntun dari Moma Bassoko.
Namun Moma berhasil membayar kesalahannya dengan merebut dua poin terakhir yang mengantarkan timnya hanya butuh satu set kemenangan lagi untuk melangkah ke pertandingan kejuaraan.
Memasuki set keempat, permainan tim tamu masih juga belum membaik karena kesalahan yang mereka lakukan sendiri. Hyundai E&C Hillstate bahkan sempat tertingal 7-8 pada technical time out pertama.
Meski begitu, mereka mampu membalikan keadaan untuk balik memimpin dengan gap hingga enam poin pada skor 18-12.
Namun AI Peppers kembali mengancam usai mereka mampu memangkas ketertinggalan menjadi satu poin saja pada 18-19.
Beruntung, keunggulan berhasil dipertahankan Hillstate hingga akhir laga yang mengantarkan mereka kembali mengakhiri musim reguler di peringkat pertama.
Dengan hasil ini, Incheon Heungkuk Life Pink Spiders akan menghadapi Daejeon JungKwanJang Red Sparks pada babak play-off atau laga menuju ke final.
KLASEMEN LIGA VOLI KOREA 2023-2024
Sabtu, (16/3/2024)