TeknoLimit.Id – Seperti diketahui, timnas Indonesia bakal kembali menghadapi Vietnam dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Asia 2026 zona Asia.
Sebelumnya timnas Indonesia telah meraih kemenangan 1-0 atas Vietnam dalam laga leg pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta,Kamis (21/3/2024).
Namun, setelah menghadapi laga tersebut beberapa pemain timnas Indonesia harus menepi karena demam.
Lima pemain dikabarkan terkena demam, sehingga Shin Tae-yong memanggil beberapa pemain baru untuk langsung bergabung dengan timnas Indonesia.
Salah satunya yakni gelandang Persib Bandung Rachmat Irianto.
Mantan pemain Persebaya Surabaya ini diminta langsung bergabung ke Hanoi, Vietnam pada Minggu (24/3/2024).
Hal ini karena skuad Garuda akan kembali melawan Vietnam pada leg kedua di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
Untuk menghadapi ini, Shin memanggil Rachmat Irianto secara mendadak.
Tentu saja ini karena pemain yang akrab disapa Rian tersebut bisa mengisi kekosongan timnas Indonesia yang harus kehilangan pemain secara tiba-tiba.
Persib pun melepas Rian dengan senang hati setelah menerima surat permintaan dari PSSI.
“Diharapkan yang bersangkutan (Rachmat Irianto) sudah bergabung di Hanoi, Vietnam pada 24 Maret 2024,” isi surat bertanda tangan Sekertaris Jendral PSSI Yunus Nusi tersebut.
“Demikian kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.”
Dengan surat tersebut, Rachmat Irianto dipastikan menyusul rekan setimnya yakni Edo Febriansah di Vietnam.
Menanggapi pemanggilan dadakan ke timnas Indonesia ini.
Teddy Tjahjono mengaku bahwa sebenarnya pihaknya tak keberatan sama sekali.
Menurut Teddy, Persib langsung merestui Rian menyusul ke Hanoi untuk memperkuat tim Merah Putih.
Tentu saja hal ini dilakukan setelah melakukan diskusi dengan tim pelatih yakni Bojan Hodak.
Walaupun dalam pelepasan Rian ini, Persib juga mengungkapkan bahwa sang pemain sebenarnya belum lama baru pulih dari cedera.
Setelah dipertimbangkan terkait pulihnya cedera Rian.
Persib pun tak keberatan dan mendukung penuh sang pemain.
Pasalnya, ini juga demi timnas Indonesia yang masih berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Teddy mengaku pihaknya selalu siap mendukung timnas Indonesia.
“Kami merestui Rian untuk bergabung dengan timnas Indonesia,” kata Teddy Tjahjono.
“Ini juga demi Indonesia. Kami dukung penuh keberhasilan tim nasional Indonesia,” tuturnya.
Sekedar informasi, saat ini timnas Indonesia masih harus berjuang menghadapi Vietnam pada leg kedua ini.
Hal ini karena apabila timnas Indonesia meraih kemenangan melawan Vietnam ini nantinya.
Peluang skuad Garuda lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan semakin besar.
Oleh karena itu, dalam laga ini skuad Garuda diharapkan bisa meraih kemenangan kembali atas Vietnam.
Walaupun pertandingan ini tak akan mudah karena tim Merah Putih bakal tampil dihadapan ribuan suporter The Golden Star Warriors.
Sementara itu, Rachmat Irianto diketahui bertolak ke Vietnam bersama Muhammad Ferarri pada Minggu (24/3/2024) siang WIB.