Jawaban PSSI Soal Peluang Pemain Abroad Bela Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

TeknoLimit.Id – Hal tersebut diungkapkan oleh Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI sekaligus Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.

Diakui Sumardji, PSSI terus intens berkomunikasi dengan tim bersangkutan agar bisa merelakan pemainnya tampil di Piala Asia U-23 2024.

Timnas U-23 Indonesia yang menempati Grup A Piala Asia U-23 2024 akan bertemu Qatar, Australia, dan Jordania.

Pada laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024, timnas U-23 Indonesia menghadapi Qatar, Jumat (15/3/2024).

Dilanjutkan bersua Australia, Selasa (18/3/2024).

Kemudian, menutup pertandingan Grup A dengan melawan Jordania tiga hari berselangnya.

“Ada beberapa yang sudah memberikan jawaban.”

“Tapi ada yang belum memberikan jawaban.”

“Tunggu updatenya,” sambung Sumardji.

Sejauh ini, ada beberapa pemain abroad yang diproyeksikan memperkuat timnas U-23 Indonesia.

Mereka adalah Ivar Jenner (FC Utrecht), Rafael Struick (ADO Den Haag), Pratama Arhan (Suwon FC), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Justin Hubner (Cerezo Osaka), dan Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen).

Di satu sisi, Piala Asia U-23 2024 yang bukan termasuk agenda FIFA tidak mewajibkan klub melepas pemainnya ke tim nasional.

Sementara itu, pelatih Shin Tae-yong, sangat berharap timnas U-23 Indonesia bisa berlaga di Piala Asia U-23 2024 dengan kekuatan penuh.

Pasalnya, Piala Asia U-23 2024 bisa menjadi jalan bagi skuad Garuda Muda mentas di Olimpiade Paris 2024.

Nantinya, tiga tim terbaik Piala Asia U-23 2024 akan otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Sedangkan kontestan peringkat keempatharus menjalani babak play-off melawan wakil dari Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) untuk merebutkan satu tiket ke Olimpiade Paris 2024.

“Semoga klub-klub bisa kerja sama,” tutur Shin Tae-yong di lokasi yang sama.

“Untuk melepas pemain-pemainnya.”

“Yang akan dipanggil,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

Dia menambahkan, timnas U-23 Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Uni Emirat Arab (UEA) pada 1 April mendatang.

Selama di UAE, timnas U-23 Indonesia dijadwalkan menggelar sejumlah pertandingan uji coba.

Namun, belum diketahui secara pasti siapa lawan yang akan dihadapi.

“Rencananya sih tanggal 1 April untuk berangkat ke Dubai untuk TC,” kata Shin Tae-yong.

“Tetapi mungkin harus koordinasi lagi dengan PSSI.”

“Bagaimana rencana kedepannya,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *