TeknoLimit.Id – Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengalahkan Rutaparna Panda/Swetaparna Panda pada babak pertama Swiss Open 2024 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Selasa (19/4/2024).
Menghadapi pasangan peringkat 49 dunia asal India itu, Apriyani/Fadia meraih kemenangan dengan skor afrika alias sangat telak 21-4, 21-6.
Perbedaan kualitas antara kedua pasangan tampak ketika Apriyani/Fadia mampu membuka keunggulan dengan cepat meski bermain aman.
Minim pengembalian berisiko dari Apriyani/Fadia yang menjadi unggulan kesatu. Mereka lebih banyak mengangkat bola dan menunggu duo Panda membuat kesalahan.
Rutaparna Panda/Swetaparna Panda memang bisa dibilang wajah baru di BWF World Tour.
Ganda putri ketiga India ini sebelumnya meraih sukses di turnamen International Challenge atau Series, satu kelas di bawah BWF World Tour.
Tahun lalu pasangan kakak beradik tersebut merebut empat gelar juara di Tajikistan International, Cameroon International, Kampala International, dan Uganda International.
Rentetan trofi itu membantu meningkatkan ranking Panda bersaudara hingga mampu tampil di turnamen level Super 1000 yaitu Malaysia Open 2024 dan All England Open 2024.
Pertandingan masih berlangsung dengan tempo pelan walau Apriyani/Fadia mulai lebih sering melepaskan smes mereka.
Gim pertama selesai dalam 12 menit dengan skor 21-4. Sodoran bola memanjang dari Apriyani yang keliru dikira keluar oleh lawan menjadi poin terakhir.
Apriyani/Fadia masih sangat dominan pada gim kedua. Dalam waktu kurang dari 30 menit, tiket ke babak berikutnya akhirnya diamankan.
Pada babak kedua, Apriyani/Fadia akan menghadapi pasangan muda Amerika Serikat, Francesca Corbett/Allison Lee.
Corbett/Lee merupakan runner-up Kejuaraan Dunia Junior 2023 dan telah berkompetisi secara rutin di BWF World Tour sejak tahun lalu.