TeknoLimit.Id – Memainkan leg kedua babak 16 besar di Fortuna Arena, Kamis (14/3/2024) atau Jumat dini hari WIB, AC Milan melibas Slavia Praha dengan skor 3-1.
Parade gol dari Christian Pulisic, Ruben Loftus-Cheek, dan Rafael Leao mengantarkan Rossoneri ke perempat final.
Milan melesat menuju babak delapan besar sambil mengantongi agregat 7-3.
Sementara Milan tampil superior, Slavia mengalami kondisi pincang gara-gara satu pemainnya terkena kartu merah.
Skuad asuhan Jindich Trpisovsky tak mampu membalikkan situasi dengan 10 pemain dan cuma sanggup mencetak satu gol balasan via Matj Jurasek.
Duel Slavia versus Milan pun diwarnai sedikit drama dari insiden pelemparan oleh suporter terhadap Leao.
Jalannya pertandingan
Bertindak sebagai tuan rumah, Slavia langsung tancap gas begitu laga dimulai.
Mereka melancarkan seragan bergelombang guna mengejar defisit agregat.
Slavia mengkreasi peluang emas pertama pada menit ke-13 melalui tembakan Mojmir Chytil di depan gawang.
Hanya saja, upaya dia gagal berbuah gol karena bola mengenai kaki kiper Mike Maignan.
Slavia malah kehilangan satu pemain ketika sedang tampil mendominasi.
Kapten mereka, Toma Holes, diganjar kartu merah akibat menginjak Davide Calabria.
Slavia harus melanjutkan partai dengan 10 pemain sejak menit ke-21.
Ini menjadi titik balik bagi Milan untuk mengubah arah permainan.
Kondisi Slavia yang pincang membuat Milan lebih mudah dalam menekan.
Sebuah kans emas tercipta pada menit ke-27 ketika Pulisic mendapat momen satu lawan satu dengan kiper Jindich Stanek.
Kemudian sang bintang Amerika Serikat melepaskan tembakan jarak dekat, tapi diblok penjaga gawang musuh.
Pulisic membayar tuntas kegagalannya dengan membuka keunggulan Milan pada menit ke-33.
Dari tengah kotak penalti, Pulisic meluncurkan tembakan datar menuju tiang jauh. Gol!
Tiga menit berselang, Loftus-Cheek menggandakan skor bagi Milan usai menuntaskan umpan tarik Theo Hernandez di mulut gawang.
Masuk masa injury time, Leao semakin memperlebar keunggulan Milan dengan gol tendangan jarak jauh.
Milan pun menyudahi babak pertama dalam kondisi memimpin 3-0.
Selepas rehat, gempuran Milan berlanjut.
Akan tetapi, pasukan kota mode Italia gagal menelurkan gol dari setiap peluang yang diciptakan.
Salah satunya adalah tendangan Olivier Giroud dari tengah kotak penalti yang melenceng tipis di sebelah gawang.
Pertandingan sempat dihentikan karena fan Slavia melemparkan benda ke arah Leao.
Permainan kembali dilanjutkan usai situasi kondusif.
Menjelang bubaran, menit ke-84, Slavia memangkas selisih skor berkat gol Jurasek yang dicetak dengan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Tak ada gol tambahan sampai peluit akhir dibunyikan. Tiket perempat final jadi milik Milan.
Slavia Praha 1-3 AC Milan (Matj Jurasek 84′; Christian Pulisic 33′, Ruben Loftus-Cheek 36′, Rafael Leao 45+6′)
Slavia Praha: 36-Jindich Stanek, 19-Oscar Dorley, 27-Toma Vicek, 5-Igoh Ogbu, 33-Ondej Zmrzly, 4-David Zima, 3-Toma Holes, 17-Luka Provod, 21-David Doudera, 6-Conrad Wallem, 13-Mojmir Chytil
Pelatih: Jindich Trpisovsky
AC Milan: 16-Mike Maignan, 2-Davide Calabria, 23-Fikayo Tomori, 19-Theo Hernandez, 46-Matteo Gabbia, 8-Ruben Loftus-Cheek, 11-Christian Pulisic, 7-Yacine Adli, 80-Yunus Musah, 9-Olivier Giroud, 10-Rafael Leao
Pelatih: Stefano Pioli