TeknoLimit.Id – Pertandingan terakhir Garuda Muda di fase grup Piala Asia U-23 2024 bakal dilangsungkan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024) pukul 18.30 waktu setempat atau 22.30 WIB.
Timnas U-23 Indonesia dipastikan tidak akan berjuang sendirian pada laga ini.
Berdasarkan data yang dikutip dari Kompas.com, Indonesian Football Association in Qatar (IFQ) bersama kelompok suporter Ultras Garuda Qatar, dengan dukungan dari KBRI Doha, telah mereservasi sekitar 1.400 tiket.
Reservasi diperlukan karena tidak semua suporter timnas Indonesia di Qatar dapat membeli tiket secara online, dikarenakan ketiadaan akun bank atau kartu kredit.
Tiket yang sudah direservasi ini telah didistribusikan ke koordinator wilayah (korwil) masing-masing kelompok suporter.
Jumlah suporter Merah-Putih yang akan menyaksikan langsung laga timnas U-23 Indonesia vs Yordania disebut akan bertambah, jika turut menghitung sejumlah warga negara Indonesia yang datang dengan membeli tiket online secara mandiri.
Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Doha memperkirakan jumlah suporter yang datang kali ini akan mencapai 3.000 orang.
Berdasarkan data dari laman resmi AFC, Stadion Abdullah bin Khalifa berkapastias 10.000 penonton.
Tentu dukungan maksimal dari suporter bakal memompa semangat Garuda Muda pada laga penentuan.
Timnas U-23 Indonesia saat ini sudah mengoleksi tiga poin usai menang atas Australia.
Tim asuhan Shin Tae-yong minimal harus membukukan hasil imbang kontra Yordania untuk memastikan tiket ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024.
Meski begitu, langkah Timnas U-23 Indonesia dipastikan belum aman.
Yordania masih memiliki kans untuk lolos ke babak perempat final.
Syaratnya, Yordania harus memetik kemenangan atas Indonesia.
Namun, Yordania juga harus berharap dari hasil partai lainnya di Grup A antara Qatar vs Australia.
Pada laga tersebut, Australia tidak boleh meraih tiga poin atas Qatar untuk mengamankan tiket lolos.
“Yordania adalah negara dengan jumlah diaspora yang cukup besar di Qatar,” tulis keterangan KBRI Doha.
“Mereka juga dikenal dengan suporternya yang fanatik.”
“Oleh karena itu, besar kemungkinan stadion juga akan dipenuhi oleh suporter Yordania,” demikian keterangan yang diberikan oleh KBRI Doha.
Timnas U-23 Indonesia menghidupkan asa lolos ke fase gugur Piala Asia U23 2024 usai menang 1-0 atas Australia pada Kamis (18/4/2023)
Kemenangan Indonesia atas Australia dipastikan melalui satu gol Komang Teguh pada menit ke-45.
Garuda Muda terbukti mampu bangkit usai menerima kekalahan 0-2 dari Qatar pada laga pertama Grup A, Senin (15/4/2024).